Blog Hegen

Simpel, Ini 5 Tips Ibu Menyusui di Tempat Umum dengan Nyaman

Salah satu bentuk modernisasi yang terjadi di masyarakat Indonesia adalah ketersediaan area menyusui bagi ibu dan bayi. Meski mulai menjadi kebiasaan, tapi urusan ibu menyusui di tempat umum ini masih menjadi bahasan yang unik.

Mengapa?

Sebab nyatanya tak semua kaum ibu terbiasa dengan hal ini. Tidak sedikit yang merasa bahwa menyusui adalah waktu intim yang dimiliki ibu, termasuk juga mungkin Bunda yang membaca artikel ini, dan buah hati yang disayang.

Tentu agar tetap dapat memperoleh waktu intim yang diinginkan, Bunda sebaiknya tahu tips menyusui dan pumping di tempat umum, sehingga merasa lebih nyaman. Beberapa tipsnya telah dirangkum tim Hegen, dan dijelaskan dalam poin singkat berikut ini.

1. Perlu Latihan

Meski menyusui adalah hal alami yang Bunda lakukan pada si kecil, tapi ketika ibu menyusui di tempat umum tetap saja akan memerlukan latihan. Latihan diperlukan agar rasa cemas, tidak nyaman, dan canggung yang muncul di dalam diri Bunda dapat dikurangi.

Bunda bisa berlatih di rumah dengan menghadap ke cermin secara langsung, sehingga Bunda paham benar bagaimana posisi terbaik yang dapat digunakan ketika menyusui atau pumping di tempat umum dengan nyaman dan aman.

Selain itu, Bunda juga dapat mendatangi area-area yang memiliki suasana suportif, seperti mother and baby group, atau ke kafe bersama orang yang Bunda kenal, atau mencoba titik ruang menyusui yang ada di pusat keramaian dengan standar yang jelas.

2. Dress Up! Supaya Nyaman dan Praktis

ibu menyusui di tempat umum

Dress up yang dimaksud adalah agar Bunda lebih mudah melakukan proses tersebut. Ketika bepergian ke tempat umum dan bersiap melakukan breastfeeding, maka hendaknya Bunda menggunakan pakaian yang praktis dan nyaman.

Hal ini ditujukan agar Bunda dapat menyusui lebih simpel tanpa banyak menemukan hambatan karena pakaian yang terlalu rumit. Tidak sedikit pakaian khusus menyusui yang modis dan tetap stylish, jadi Bunda tak perlu cemas kehabisan opsi.

Hal yang sama juga berlaku untuk proses pumping. Karena jika dilihat dari sisi gestur yang dilakukan akan cenderung lebih sederhana, maka pakaian yang mendukung akan sangat membantu proses ini. Tentu Bunda juga tak ingin sekedar tampil anggun tapi menemukan banyak hambatan saat akan menyusui bukan?

3. Petakan Lokasi yang Menyediakan Area Khusus

Meski telah cukup menjamur, tapi belum semua tempat umum di Indonesia memiliki area untuk menyusui. Maka dari itu sebelum Bunda bepergian, coba buka mesin peramban dan pastikan hal tersebut.

Beberapa kata kunci dapat digunakan yang berkaitan dengan area khusus menyusui, mulai dari breastfeeding area, kemudian breastfeed room, ruang menyusui, atau area khusus untuk ibu dan anak. Namanya mungkin saja berbeda, tapi tidak akan jauh dari istilah-istilah tersebut.

Akan lebih baik jika Bunda pergi ke tempat atau area yang memiliki fasilitas tersebut agar urusan menyusui dan pumping yang diperlukan dapat ditunaikan dengan lancar dan nyaman. Ruang khusus ini juga memastikan area yang bersih, sehingga risiko terkait higienitas bisa dikurangi.

4. Jangan Ragu Gunakan Alat Bantu

ibu menyusui di tempat umum

Banyak alat bantu yang dapat Bunda gunakan, seperti pakaian khusus menyusui yang sempat disinggung di poin sebelumnya. Selain itu Bunda dapat juga memanfaatkan breastfeeding cover atau sejenis baby carrier.

Dengan sedikit latihan Bunda dapat menyusui dengan cukup nyaman di tempat umum, bahkan ketika tidak ada tempat atau ruangan khusus yang disediakan. Alat penutup ini dapat membantu menutupi area kepala si kecil dan dada Bunda selama menyusui atau pumping, sehingga proses tersebut dapat dilakukan hampir di semua tempat.

Untuk urusan pumping, akan lebih mudah jika Bunda juga memilih breast pump yang yang mudah digunakan. Produk seperti ini dapat Bunda temukan dengan mudah langsung dengan mengklik di sini, atau langsung menuju ke laman produknya.

5. Ibu Menyusui di Tempat Umum, Tetap Higienis

Satu hal yang tidak boleh dilewatkan ketika Bunda melakukan pumping atau menyusui di tempat umum adalah tentang kebersihan. Higienitas menjadi sebuah keharusan yang selalu diterapkan, sebab risiko kesehatan yang muncul tidak bisa disepelekan.

Ini kenapa sangat tidak dianjurkan untuk menyusui atau pumping di area toilet. Banyaknya bakteri dan kuman di area tersebut tidak dapat dipastikan, dan upaya membersihkan diri dalam persiapan akan terasa sia-sia.

Tetap jaga kebersihan dengan memastikan alat pumping sudah steril sebelum digunakan. Upayakan menjaga kebersihan diri dengan menggunakan hand sanitizer, atau mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir sebelum pumping.

Solusi Tepat Pumping Nyaman, Produk Hegen Andalannya

ibu menyusui di tempat umum

Menyediakan apa yang disebut holistic breastfeeding solution, Hegen datang dengan membawa ekosistem produk yang sempurna. Bunda dapat menggunakan produk breast pump dan langsung menyimpannya ke dalam botol Hegen, kemudian menyimpannya atau langsung diberikan pada bayi menggunakan teat yang tersedia.

Produk breast pump yang ditawarkan juga tersedia dalam varian elektronik dan manual, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan serta kenyamanan Bunda. Praktis dan efisien, pumping tidak pernah terasa semudah ketika menggunakan HEGEN PCTO™ DOUBLE ELECTRIC BREAST PUMP NEW yang lengkap dengan semua produk pendampingnya.

 

Memiliki kualitas solid, kenyamanan dan kemudahan penggunaan, serta ekosistem yang sempurna, membuat produk Hegen menjadi opsi handal di setiap fase tumbuh kembang si kecil. Kini tidak lagi perlu ada rasa takut atau canggung ketika ibu menyusui di tempat umum, sebab dengan lima tips di atas yang dipadukan dengan produk breast pump, botol, dan teat dari Hegen, semua akan terasa lebih mudah!

 

Referensi:

  • Orami. 5 Tips Memerah ASI dan Menyusui di Tempat Umum. https://www.orami.co.id/magazine/5-tips-memerah-asi-dan-menyusui-di-tempat-umum.
  • Kumparan. Tips Nyaman & Aman Pumping di Tempat Umum. https://kumparan.com/babyologist/tips-nyaman-and-aman-pumping-di-tempat-umum-1543828098243631194/full.
  • Medela. 5 tips for breastfeeding in public. https://www.medela.com/en-us/breastfeeding-pumping/articles/breastfeeding-tips/5-tips-for-breastfeeding-in-public.
  • MomLovesBest. Pumping On the Go: How to Breast Pump in Public. https://momlovesbest.com/pumping-in-public.