Perlengkapan Bayi Newborn Wajib Punya: Botol PPSU & Wadah ASI Multifungsi

perlengkapan-bayi​

Menjelang hari perkiraan lahir, banyak ibu mulai menyicil perlengkapan bayi. Bukannya merasa tenang, daftar belanja justru terasa makin panjang dan membingungkan. Ada yang tergoda membeli barang murah tapi cepat rusak, ada pula yang ragu memilih botol dan wadah ASI karena istilah bahan plastik yang beragam. 

Tak sedikit Bunda khawatir membeli perlengkapan yang hanya dipakai sebentar lalu menumpuk. Di sinilah pentingnya memilih perlengkapan bayi yang aman, fungsional, dan bisa dipakai jangka panjang.

Prinsip Memilih Perlengkapan Newborn

Memilih perlengkapan bayi sebaiknya berangkat dari kebutuhan dasar dan keamanan bagi sang buah hati, bukan sekadar mengikuti tren.

1. Utamakan keamanan material

Newborn sangat sensitif. Pilih produk food-grade yang bebas BPA dan BPS. Material PPSU kelas medis dikenal stabil terhadap suhu tinggi dan tidak mudah rusak, sehingga aman untuk ASI dan susu.

2. Pilih yang multifungsi dan modular

Perlengkapan yang bisa berubah fungsi membantu Bunda mengurangi barang menumpuk. Selain hemat ruang, juga lebih hemat biaya dalam jangka panjang.

3. Pastikan mudah dibersihkan dan higienis

Bayi baru lahir rentan terhadap kontaminasi. Desain botol yang sederhana dengan sedikit sambungan memudahkan proses cuci dan sterilisasi.

4. Desain ergonomis untuk ibu dan bayi

Perlengkapan yang nyaman digunakan membantu proses menyusui dan feeding lebih lancar, minim drama, dan tidak melelahkan.

Daftar Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Wajib Dimiliki

Berikut daftar perlengkapan bayi esensial yang sebaiknya Bunda prioritaskan sejak awal.

1. Botol susu newborn yang aman

Botol untuk newborn perlu tahan panas, tidak mudah kusam, dan tidak menyerap aroma. Botol berbahan PPSU kelas medis mampu bertahan dari sterilisasi berulang tanpa menguning. Keunggulannya, botol ini bisa digunakan dari fase newborn hingga toddler, cukup dengan mengganti dot atau tutupnya.

2. Nipple yang menyerupai payudara ibu

Dot dengan desain mendekati payudara membantu mencegah bingung puting. Bentuk elliptical mendukung latch alami sehingga bayi menyusu lebih nyaman.

3. Wadah ASI multifungsi

Wadah ASI idealnya memungkinkan proses perah, simpan, panaskan, hingga minumkan tanpa pindah wadah. Tutup kedap udara dan anti bocor penting untuk menjaga kualitas ASI. Saat bayi tumbuh, wadah ini bisa dialihfungsikan menjadi tempat camilan.

4. Perlengkapan sterilisasi

Sterilisasi rutin membantu menjaga kebersihan perlengkapan bayi. Material PPSU yang tahan panas membuat botol tetap jernih meski sering disterilkan.

5. Perlengkapan feeding pendukung

Bibs, kain sendawa, dan burp cloth membantu menjaga bayi tetap nyaman saat menyusu. Warna netral dan desain sederhana memudahkan dipadukan dengan diaper bag apa pun.

6. Wadah penyimpanan portable

Wadah stackable memudahkan penyimpanan stok ASI atau camilan ibu. Fleksibel untuk meal prep dan bisa digunakan kembali saat MPASI.

Mengapa Hegen Menjadi Investasi Jangka Panjang?

Sumber: Hegen

Bunda tentu ingin perlengkapan bayi yang tidak cepat usang. Di sinilah keunggulan sistem modular dari Hegen terasa nyata.

1. Satu botol, banyak fungsi

Satu botol bisa berkembang dari botol susu newborn menjadi sippy cup, straw cup, hingga snack container. Bunda tidak perlu membeli set baru di setiap fase tumbuh kembang.

2. PPSU setara peralatan medis

Material PPSU yang kuat, tahan panas, dan tidak mudah retak membuatnya aman untuk newborn, termasuk bayi prematur yang membutuhkan perhatian ekstra.

3. Sistem tutup praktis

Mekanisme press-to-close dan twist-to-open memudahkan Bunda membuka dan menutup botol dengan satu tangan saat menggendong bayi.

4. Desain timeless dan warna netral

Desain yang rapi dan warna lembut membuatnya relevan digunakan bertahun-tahun tanpa terasa ketinggalan zaman.

Rekomendasi Set Hegen untuk Newborn

Untuk memudahkan Bunda, berikut pilihan set yang bisa disesuaikan kebutuhan.

1. Hegen Newborn Starter Kit

Sumber: Hegen

Tidak ada kebahagiaan yang lebih besar bagi calon ibu selain mempersiapkan perlengkapan untuk si kecil yang benar-benar bermanfaat. Bukan sekadar cantik atau menggemaskan, melainkan perlengkapan yang dipakai setiap hari. Itulah inti dari Hegen PCTO™ Everyday Kit.

Paket ini dilengkapi dengan botol PPSU berukuran khusus newborn: ringan, bening, dan tahan panas. Dilengkapi pula dengan anti-colic teat beraliran lambat dan sedang, dirancang khusus untuk bayi baru lahir agar nyaman saat menyusu. Tutup multifungsinya memungkinkan botol beralih fungsi menjadi wadah penyimpanan ASI tanpa repot.

Semua bagian menggunakan sistem PCTO (Press-to-Close, Twist-to-Open) yang praktis, sehingga memudahkan ibu ketika tangan sibuk atau sedang terburu-buru.

Keunggulan utama kit ini adalah bisa langsung dipakai sejak hari pertama bayi lahir hingga bulan-bulan berikutnya. Materialnya tetap berkualitas meski digunakan setiap hari, karena tahan panas hingga 180°C serta aman—bebas BPA dan BPS.

2. Hegen PCTO™ Double Electric Breast Pump (SoftSqround™)

Hegen PCTO™ Double Electric Breast Pump (SoftSqround™) hadir sebagai perlengkapan menyusui modern bagi ibu baru, dengan kekuatan hisap setara standar rumah sakit. Dilengkapi flange SoftSqround™ berbahan silikon lembut, pompa ini memberikan kenyamanan maksimal saat bersentuhan dengan kulit.

ASI dapat langsung dipompa ke dalam wadah Hegen tanpa perlu dipindahkan, berkat sistem inovatif PCTO™ (Press-to-Close, Twist-to-Open) yang membuat perakitan lebih cepat dan praktis.

Keunggulan lain terletak pada fitur pijat relaksasi (patent pending) yang membantu meredakan rasa pegal, mengurangi pembengkakan, sekaligus memperlancar aliran ASI.

Ringkas, mudah digunakan, dan nyaman, pompa ini bukan sekadar perangkat, melainkan solusi penuh perhatian yang mendukung setiap momen menyusui agar lebih berharga.

3. Hegen PCTO™ Basic Starter Kit PPSU

Hegen PCTO™ Basic Starter Kit PPSU hadir dengan dua botol PPSU berkapasitas berbeda. Ukuran 150ml dengan teat aliran lambat dan 240ml dengan teat aliran sedang. Lengkap dengan tutup penyimpanan serta segel yang menjaga ASI tetap higienis.

Berkat teknologi inovatif Press-to-Close, Twist-to-Open (PCTO™), botol bisa ditutup rapat hanya dengan satu tangan tanpa risiko bocor. Desain teat yang menyerupai bentuk payudara ibu serta fitur anti-colic membuat bayi merasa nyaman, sehingga transisi antara menyusu langsung dan botol menjadi lebih mudah.

Starter kit ini dirancang agar ibu dapat memerah, menyimpan, dan memberikan ASI dalam satu wadah yang sama, tanpa perlu memindahkan isinya. Tutup rapat menjaga kualitas ASI tetap optimal, sementara bentuk botol yang praktis dan mudah dibersihkan menjadikannya pilihan fungsional sekaligus elegan.

Dukungan ESF untuk Kebutuhan Nutrisi Bayi

Di akhir perjalanan memilih perlengkapan bayi, sistem ESF dari Hegen menjadi nilai tambah yang signifikan. ESF adalah Express, Store, Feed dalam satu alur tanpa pindah wadah. Dengan Hegen Breast Pump, Bunda bisa memompa ASI langsung ke botol PPSU multi-purpose BPA free. 

ASI kemudian disimpan dengan aman dan siap diminumkan hanya dengan mengganti nipple. Sistem tertutup ini membantu menjaga kebersihan, mengurangi risiko kontaminasi, dan menghemat waktu, sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian bayi baru lahir maupun bayi prematur.

Baca juga: Hegen Food Containers untuk ASI, MPASI, dan Bekal Harian

Perjalanan Bayi Baru Dimulai dengan Pilihan Cerdas Ibu

Menjadi ibu berarti membuat banyak keputusan penting sejak hari pertama. Memilih perlengkapan bayi yang aman, fungsional, dan tahan lama akan membantu Bunda merasa lebih tenang. Dengan sistem modular Hegen, Bunda tidak hanya membeli produk, tetapi berinvestasi pada kenyamanan dan keberlanjutan dari newborn hingga toddler. Pilihan cerdas hari ini akan menemani perjalanan tumbuh kembang si kecil dengan lebih sederhana dan penuh makna.

Mulai perjalanan menyusui dengan penuh percaya diri. Pilih Hegen, temukan koleksi terbaik Hegen nya dan beli sekarang!

Back to Hegen Blog