The Hegen Blog

Keunggulan Dot Anti Kolik, Siap Cegah Bayi Rewel & Kembung

Dengan banyaknya pilihan botol dot bayi di pasaran, mana yang terbaik untuk mencegah gejala kolik serta gangguan pencernaan bayi? Memang benar, memilih dot terbaik untuk bayi baru lahir membutuhkan usaha yang cermat. Botol dot anti kolik kini hadir sebagai solusi mencukupi kebutuhan ASI kepada si Kecil dengan cara yang aman dan nyaman melalui fitur unggulannya.

Demi kenyamanan si Kecil, mari Bunda kenali karakteristik, cara kerja, dan perbedaan dot anti kolik dengan dot bayi biasa yang ada di pasaran. Check this out!

Apa itu Kolik dan Keunggulan Dot Anti Kolik

Sebelum mengenali seperti apa keunggulan botol dot anti colic, pahami dulu apa itu kolik. Kolik yang dialami bayi bisa muncul secara tiba-tiba dipicu oleh beberapa hal seperti bayi lapar, gas yang terkandung pada ASI, makan berlebihan, adanya protein susu sapi dalam ASI, hingga sistem saraf yang kurang berkembang.

Salah satu gejala kolik pada si Kecil yang paling terlihat adalah ketika ia menangis secara konsisten, 3 jam sehari, 3 hari dalam seminggu, atau selama 3 minggu. Untuk mengetahui apakah ini termasuk gejala kolik yang dialami si Kecil, pertama langsung konsultasikan dengan dokter anak masing-masing. 

Jangan bingung Bunda, salah satu cara mencegah bayi rewel, mengeluarkan banyak gas, dan merasa tidak nyaman adalah beralih menggunakan dot anti kolik yang mempunyai desain berbeda dengan dot biasa. 

Botol susu bayi yang ideal dan bagus memiliki dot anti colic dan air vent system dengan karakteristik mekanismenya dapat mengurangi volume udara yang masuk ke tubuh si Kecil saat ia menyusu. Alhasil, bayi dapat minum ASI dengan nyaman dan tidak menelan banyak udara, sehingga terbebas dari kolik dan gangguan pencernaan. 

Inilah Perbedaan Teat Anti Kolik dan Dot Biasa

dot anti kolik

Salah satu penyebab bayi mengalami gangguan pencernaan dan rewel selama berhari-hari bisa disebabkan oleh perutnya yang kembung setelah menyusu namun tidak disendawakan. Untuk mengatasi permasalahan ini, hadirlah botol dot bayi anti colic yang membantu si Kecil menyusu dengan nyaman dan bebas dari masalah perut kembung.

Para ibu kini mulai banyak yang beralih ke jenis botol dot bayi anti colic karena kemampuannya mencegah kolik dan perut kembung pada bayi. Berbeda dengan dot biasa, bentuk dot bayi yang bagus dan nyaman untuk si Kecil harus dilengkapi dengan fitur anti-colic. 

Namun faktanya, tidak semua dot sudah dilengkapi fitur anti-colic, padahal fitur ini memiliki peran yang sangat penting untuk mencegah gejala kolik akibat aktivitas menyusu kurang pas, di antaranya kembung atau menangis terus tanpa henti. 

Jika bayi sangat rewel, terus mengeluarkan gas, dan tidak nyaman, penyebab terbesarnya karena masih menggunakan botol dot bayi tanpa teknologi anti colic. Dot biasa memungkinkan angin terperangkap dalam aliran susu, sehingga udara bisa tertelan, perut bayi kembung, hingga bayi tersedak ASI. 

Bagaimana Cara Kerja Teat Anti Kolik dari Hegen?

 

dot anti kolik

Bagaimana cara kerja dot anti kolik yang membuat si Kecil nyaman menyusui?

Botol dot Hegen dilengkapi dengan built-in anti colic air vent di bagian atas, meminimalisir angin yang terperangkap dalam aliran susu agar tidak ikut tertelan dan membuat bayi kembung, sakit perut, bahkan tersedak.

Anti colic air vent system pada teat Hegen, yaitu berupa katup dengan teknologi ventilasi terbaik bisa meminimalkan pembentukan gelembung udara dan meminimalkan oksidasi udara pada susu yang bisa mengurangi nutrisi ASI.

Dot bayi anti colic Hegen terintegrasi dengan puting dotnya yang lembut dan mirip nipple asli, sehingga sederhana dan mudah untuk dicuci. Puting dot Hegen dirancang dari bahan yang aman, lembut, dan bentuknya yang mirip nipple asli dapat mencegah bingung puting. 

Posisi dot Hegen asymmetrical off-centre teat atau tidak berada di bagian tengah lingkaran serta kemiringan 20 derajat. Desain dot asimetris ini mencegah risiko aliran balik susu dan menjaga bayi lebih tegak saat menyusu dengan sudut menyusu yang pas, seperti saat menyusu secara langsung dan terasa alami bagi si Kecil. 

Selain fitur assymetrical off-centre teat dan air vent system, lubang dot anti colic bervariasi dengan aliran deras sesuai dengan usia si Kecil, sehingga bisa mengurangi udara yang tertelan. 

dot anti kolik

Beruntungnya, semua Teat Anti Colic Hegen hanya memiliki satu lubang yang mana deras aliran setiap dot ditentukan oleh ukuran lubang. Agar nyaman untuk si Kecil, Bunda bisa memilih botol minum susu dari Hegen berdasarkan kategori usia si kecil, ya. 

Teats dari Hegen memiliki variasi deras aliran tetes ASI yang bisa disesuaikan dengan usia bayi dengan rincian:

  1. Newborn s.d. 1 bulan = Size 60 ml + extra slow flow teat
  2. 1 s.d. 3 bulan = Size 150 ml + slow flow teat
  3. 3 - 6 bulan = Size 240 ml + medium flow teat
  4. Di atas 6 bulan = Size 330 ml +  fast flow teat

Penggunaan dot anti kolik tidak ada pengecualian, Bunda bisa memberikan dot ini terutama untuk si Kecil yang sering rewel, tampak kesal setelah menyusu, dan mengeluarkan banyak gas. Berkat keunggulan fitur dot dan cara kerjanya yang berbeda dengan dot biasa, si Kecil akan semakin nyaman dalam menyusu dari botol.

Yuk cek koleksinya dan checkout produk pilihan Bunda sekarang juga hanya di situs resmi Hegen!