The Hegen Blog

Ini 3 Tanda Bunda Sebaiknya Melakukan Konsultasi Laktasi

Setelah selesai pada proses persalinan, Bunda akan memasuki fase baru yakni fase menyusui. Hal ini menjadi proses alami yang terjadi pada setiap ibu di seluruh dunia, tapi bukan berarti semua berjalan mudah. Beberapa mungkin saja memerlukan bantuan dengan cara melakukan konsultasi laktasi.

Tapi apa sebenarnya yang dimaksud konsultasi laktasi itu?

Konsultasi laktasi sendiri mengacu pada konsultasi ke dokter ahli atau dokter laktasi, yang telah terlatih secara profesional untuk mengajari cara menyusui bayi yang baik dan benar. Pada prosesnya, Bunda akan diajari teknik pelekatan yang tepat, cara menurunkan risiko selama proses menyusui, dan berbagai tips jitu agar ASI mengalir deras dan si kecil mendapatkan jumlah ASI yang cukup.

Konselor laktasi yang merupakan dokter atau ahli laktasi sendiri berperan sebagai pembuka ilmu untuk dapat menyusui dengan baik. Masalah yang Bunda temui selama proses ini dapat langsung ditanyakan untuk mencari solusinya.

Tanda Bunda Perlu Melakukan Konsultasi Laktasi

konsultasi laktasi

Konsultasi laktasi perlu dilakukan ketika Bunda menemukan masalah atau rasa tidak nyaman ketika menyusui. Hal ini bisa dipicu oleh berbagai faktor, dapat berawal dari masalah pada si kecil, masalah pada diri Bunda sendiri, atau kondisi khusus yang memang harus diatasi oleh profesional.

1. Masalah pada si Kecil

Masalah pada si kecil bisa muncul karena pada dasarnya si kecil hanya mengandalkan naluri saja sebagai seorang bayi. Beberapa masalah yang sering muncul adalah ia tidak menyusu dengan baik atau tidak terjadinya pelekatan ideal, kemudian si kecil sering rewel saat menyusu dan setelah menyusu, asupan ASI yang didapatkan tidak cukup, hingga masalah kesehatan terkait dengan ASI yang dikonsumsinya atau proses menyusui seperti sakit kuning atau sariawan.

2. Masalah pada Bunda

Selain dari si kecil, masalah juga dapat pula berasal dari diri Bunda sendiri. Beberapa tanda umum yang menjadi acuan adalah bahwa Bunda merasakan nyeri di bagian payudara, mengalami pembengkakan, atau bagian puting lecet. Selain kondisi fisik ini, produksi ASI yang kurang mencukupi atau bahkan tidak memproduksi sama sekali akan jadi tanda berikutya. Kondisi mental Bunda yang tidak stabil, rasa cemas, hingga masalah kesehatan, semua yang mengganggu aktivitas menyusui yang Bunda lakukan menjadi tanda bahwa harus berkunjung dan melakukan konsultasi laktasi.

3. Kondisi Khusus Lain

Selain dua poin di atas, ada beberapa kondisi khusus yang dapat Bunda jadikan acuan. Misalnya saja, kondisi si kecil yang lahir prematur sehingga memiliki kebutuhan khusus, kemudian kesibukan Bunda yang mengharuskan Bunda kembali bekerja sehingga ingin menggunakan metode pumping, Bunda tengah menyusui dua anak sekaligus, atau Bunda ingin menyapih si kecil. Konselor laktasi akan memberikan solusi paling tepat untuk urusan ini.

Lalu Kapan Waktu yang Paling Tepat untuk Melakukan Konsultasi Ini?

konsultasi laktasi

Setelah melihat tiga poin di bagian sebelumnya, Bunda mungkin sudah memiliki terkaan kapan waktu yang tepat untuk mendatangi konselor laktasi untuk meminta pertolongan. Ingat, hal ini wajar, demi kesehatan Bunda dan tumbuh kembang si kecil, jadi tak perlu ragu untuk datang ya!

Bunda dapat datang ke konselor laktasi segera setelah bayi lahir, terlebih jika memang terdapat masalah menyusui bahkan sejak awal ia dilahirkan. Waktu lain yang dapat jadi momen tepat adalah ketika sudah terdapat masalah, dan menurut naluri Bunda masalah ini akan semakin memburuk.

Bunda juga dapat mendatangi ahli untuk berkonsultasi jika merasa khawatir atau ada keraguan saat menyusui. Konselor akan membantu meyakinkan Bunda, dan memberikan insight berguna agar Bunda dapat melakukannya sepenuh hati.

Konselor laktasi juga biasanya akan terbuka untuk memberikan informasi yang diperlukan meskipun pada dasarnya tidak ada masalah pada proses menyusui yang dilakukan.

Tidak Main-Main, Ini 6 Manfaatnya

konsultasi laktasi

Sesi konsultasi yang dilakukan dengan ideal akan membawa banyak sekali manfaat untuk Bunda dan si kecil. Setidaknya terdapat tujuh manfaat yang dapat diperoleh.

  • Pertama, Bunda akan mendapatkan bantuan profesional dari konselor laktasi yang telah berpengalaman menghadapi berbagai kasus
  • Kedua, Bunda akan mendapat diagnosis untuk mencari sumber masalah menyusui, dan memperoleh saran serta rekomendasi tepat untuk mengatasinya
  • Ketiga, Bunda dapat mempelajari teknik menyusui yang benar dan efektif sehingga terjadi pelekatan sempurna dan ASI dapat dikonsumsi dengan optimal
  • Keempat, produksi ASI yang dihasilkan tubuh Bunda dapat didorong optimal agar memenuhi kebutuhan si kecil, bahkan jika berlebih dapat menjadi pendonor ASI untuk bayi lain
  • Kelima, dapat membantu mengurangi stres yang muncul dan meningkatkan kepercayaan diri Bunda dalam menyusui si kecil
  • Keenam, memastikan si kecil mendapatkan nutrisi yang cukup dari kuantitas dan kualitas ASI yang ideal sehingga meraih titik maksimal potensi tumbuh kembangnya

Sangat banyak bukan?

Mulai Tertarik? Berikut Cara Menemukan Konselor Laktasi yang Handal

konsultasi laktasi

Jika Bunda mulai merasa tertarik atau membutuhkan jasa konselor laktasi, maka Bunda tidak perlu ragu mencarinya.

Bunda dapat menemukan konselor yang tepat dengan berbagai cara. Rekomendasi dokter anak akan jadi cara terbaik sebab idealnya seorang dokter juga memiliki jaringan yang baik pada konselor laktasi atau ahli yang berkaitan dengan bidangnya.

Selanjutnya Bunda dapat mencari informasi di rumah sakit, klinik bersalin, atau pusat kesehatan masyarakat. Cara ini direkomendasikan jika lokasi fasilitas kesehatan tersebut dekat dengan tempat Bunda tinggal, atau terdapat hotline yang dapat dihubungi setiap saat.

Konselor laktasi online juga jadi opsi lain yang dapat digunakan jika Bunda ingin semua berjalan lebih praktis. Bergabung dengan grup atau komunitas ibu menyusui sangat berguna membantu mendapatkan banyak informasi penting, sehingga saat diperlukan Bunda dapat menggunakan informasi ini dengan bijak.

Persiapan yang Perlu Dilakukan sebelum Konsultasi Laktasi

konsultasi laktasi

Agar sesi konsultasi yang ingin Bunda lakukan berjalan dengan lancar, persiapan sederhana sebaiknya dilakukan.

Persiapan ini bukan dalam artian fisik atau mental, namun lebih kepada mencoba memetakan secara mandiri apa saja masalah yang Bunda rasakan dan hadapi. Catat pertanyaan yang ingin diajukan, dan jika perlu Bunda dapat membawa perlengkapan menyusui yang digunakan.

Bunda dapat datang bersama pasangan atau orang terdekat untuk mendapatkan dukungan mental sehingga semua terasa lebih ringan. Menjadi seorang ibu bukan hal yang mudah, maka jangan ragu atau takut meminta dukungan dari orang-orang tersayang, demi kebaikan Bunda dan si kecil.

 

Melakukan konsultasi laktasi dengan konselor yang ahli di bidangnya menjadi hal yang wajar dilakukan. Urgensinya jelas, demi kebaikan Bunda dan si kecil, sebab apapun gangguan yang muncul pada fase menyusui akan berdampak langsung pada keduanya.

Bunda tidak perlu ragu mencari bantuan jika memang diperlukan. Tentu, tanpa mengesampingkan kearifan lokal yang Bunda percaya, pada akhirnya apapun yang Bunda percaya dapat dilakukan demi optimalnya tumbuh kembang si kecil dapat dilakukan, sebab naluri seorang ibu adalah selalu memberikan yang terbaik untuk buah hatinya.

Sekilas tentang konsultasi laktasi di atas semoga bisa menjadi bacaan yang berguna untuk Bunda. Untuk selalu mendampingi setiap fase tumbuh kembangnya, terlebih jika Bunda ingin melakukan pumping dengan nyaman, pastikan Bunda menggunakan produk breast pump yang berkualitas. Hegen, dalam hal ini, menyediakan produk pump manual dan elektrik yang dapat dipilih sesuai kenyamanan Bunda. Langsung terhubung ke botol susu yang menggunakan PPSU, dijamin tidak ada ASI berharga yang terbuang. Solid, praktis, dan menawarkan ekosistem produk yang sempurna, Hegen menjadi partner setiap fase tumbuh kembang si kecil dan Bunda setiap saat!

 


Referensi: 

  • Klik Dokter. Konsultasi Laktasi Sebelum Melahirkan, Apakah Penting?. https://www.klikdokter.com/ibu-anak/kehamilan/konsultasi-laktasi-sebelum-melahirkan-apakah-penting.
  • Kehamilan Sehat. Seberapa Penting Proses Laktasi (Teknik Menyusui) Bagi Mom & Bayi. https://kehamilansehat.com/id/pentingnya-konsultasi-laktasi-untuk-ibu-menyusui/
  • Halodoc. Konselor Laktasi. https://www.halodoc.com/kesehatan/konselor-laktasi
  • HaiBunda. Kapan Bunda Perlu Mengunjungi Konselor Laktasi? Dengar Kata Ahlinya Yuk, Bun. https://www.haibunda.com/menyusui/20231009111250-56-318025/kapan-bunda-perlu-mengunjungi-konselor-laktasi-dengar-kata-ahlinya-yuk-bun
  • Primecare Clinic. Kapan Saja Ibu Menyusui Perlu Konsultasi Laktasi?. https://primecareclinic.co.id/program/kapan-saja-ibu-menyusui-perlu-konsultasi-laktasi/.