The Hegen Blog

Bolehkah Ibu Menyusui Minum Kopi? Cek Faktanya di Sini!

Satu pertanyaan yang mungkin muncul di benak banyak ibu yang sedang mengASIhi adalah, bolehkah ibu menyusui minum kopi?

Jawabannya adalah boleh, namun tetap dalam batasan. Minum kopi bagi ibu yang sedang menyusui bayinya secara umum aman dan diperbolehkan. Namun bukan tanpa aturan terkait batasannya, ahli kesehatan merekomendasikan batasan konsumsi kafein per hari adalah 300 miligram (mg) bagi ibu menyusui. Jumlah kafein ini setara dengan 2-3 cangkir kopi. 

Bagi sebagian orang, mengonsumsi kafein seperti yang terkandung dalam kopi atau cokelat, memang disukai, Minum kopi dirasa bisa membantu para ibu baru yang jam tidurnya berkurang semenjak mengurusi si Kecil. 

Well, artikel ini akan menjelaskan terkait pengaruh kopi yang diminum ibu menyusui pada bayi dan bagaimana aturan minum kopi yang tepat. 

Bolehkah Ibu Menyusui Minum Kopi & Pengaruhnya pada Bayi

Minuman berkafein, termasuk kopi, ternyata dapat berpengaruh pada sebagian bayi namun kemungkinan besar tidak akan membahayakan bayi. ASI yang dikeluarkan ibu mungkin terkandung sedikit zat kafein dari kopi yang dikonsumsi sang ibu. 

Minum kopi secara berlebihan dapat mempengaruhi kualitas nutrisi ASI ibu. Busui yang minum tiga cangkir kopi dalam sehari, kandungan zat besi dalam ASI-nya sepertiga lebih sedikit dibandingkan ibu yang tidak minum kopi. Padahal bayi membutuhkan zat besi untuk berkembang secara normal.

Beberapa bayi lebih sensitif terhadap zat kafein tersebut dibandingkan bayi lainnya. Bagaimana pengaruh ini bisa terjadi? Nah, kafein yang Busui konsumsi akan masuk ke dalam ASI. Sebagian kecil dari zat kafein ini akan diteruskan ke bayi saat ia menyusu.

Tubuh bayi belum sepenuhnya dapat memetabolisme kafein seperti tubuh orang dewasa. Maka akibatnya, kafein bisa menumpuk dalam tubuh bayi dan memengaruhi aktivitas fisiknya.

Bayi di bawah usia 1 bulan memerlukan waktu 3-4 hari untuk mengeluarkan kafein dari tubuhnya. Tanda-tanda jika asupan kafein dalam kopi yang diminum ibu mempengaruhi bayi antara lain, bayi cepat rewel, bayi lebih sering sulit tidur setelah disusui, hiperaktif, dan bayi gelisah. 

Begini Aturan Minum Kopi yang Tepat untuk Ibu Menyusui

Para Busui boleh mengonsumsi kopi dengan batasan kandungan kafein tidak lebih dari 300 miligram (mg) sehari. Sebagai referensi Bunda, secangkir kopi 8 ons mengandung kafein sekitar 96 mg, bahkan kopi yang berlabel tanpa kafein tetap mengandung sekitar 2 mg kafein. Jadi, pastikan Bunda untuk selalu membaca label agar asupan kafein tetap dalam jumlah aman untuk Busui. 

Selain kopi, Bunda juga harus waspada terhadap kandungan kafein yang juga terdapat dalam produk lain seperti minuman bersoda, teh hitam, teh hijau, minuman berenergi, cokelat, obat pereda nyeri, suplemen penurun berat badan, dan lainnya. 

Untuk aturan kapan waktu yang disarankan bagi ibu menyusui yang tetap ingin menikmati kopi, kembali lagi tergantung pada seberapa sering bayi menyusui. Pastikan Bunda memberikan ASI sebelum minum kopi atau mengonsumsi produk berkafein.

Jika sangat menginginkan kopi, Bunda bisa minum segera setelah sesi menyusui atau memompa. Hal ini mungkin memberikan cukup watu agar kandungan kafein dalam susu turun sebelum sesi menyusui berikutnya. 

Bagi Bunda yang dalam sehari minum lebih dari 2-3 cangkir kopi, dapat mencoba mengurangi jumlah kafein secara perlahan dengan membuat cangkir “setengah kopi”, yaitu campuran kopi biasa dan kopi tanpa kafein. Atau Bunda bisa pilih jenis kopi dengan kafein rendah, seperti kopi decaf. 

Menyusui Lebih Aman dan Mudah Bersama Hegen

Memang belum ada bukti ilmiah bahwa ibu harus berhenti mengonsumsi kafein saat menyusui. Menjawab pertanyaan bolehkah ibu menyusui minum kopi, disimpulkan tetap diperbolehkan menikmatinya meskipun dalam jumlah sedang tidak berlebihan serta tergantung pada kondisi ibu dan bayinya. 

Agar lebih terjamin keamanan ibu dan bayinya, sebaiknya Busui selalu berkonsultasi kepada dokter anak masing-masing untuk mengetahui apa saja makanan dan minuman yang aman dikonsumsi selama masa mengASIhi si Kecil.

Untuk mendapatkan lebih banyak informasi seputar dunia menyusui terlebih bagi orang tua baru, ikuti terus update pada website Hegen Indonesia. Bunda juga bisa mendapatkan produk Hegen yang mendukung proses menyusui jauh lebih mudah, aman, dan menyenangkan. 

Temukan semua produk menyusui seperti Manual & Electric Breast Pump, Hegen Multipurpose Bottle, Teat berbagai ukuran, Gift Set, aksesoris, dan masih banyak lagi hanya dengan berbelanja online di situs resmi Hegen

Dapatkan jaminan produk original dan aman, harga affordable, & banyak keuntungan lainnya sebagai long term investment terbaik untuk buah hati. Grab yours now! 


Referensi

  1. Alodokter. Ibu Menyusui Minum Kopi, Ini Faktanya. https://www.alodokter.com/ibu-menyusui-minum-kopi-ini-faktanya
  2. WebMD Editorial Contributors. How Much Caffeine Can You Drink While Breastfeeding. https://www.webmd.com/baby/is-caffeine-safe-while-breastfeeding
  3. Zawn Villines. 2023. Can you drink coffee while breastfeeding? https://www.medicalnewstoday.com/articles/322805?_x_tr_hist=true