The Hegen Blog

7 Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu, Atasi dengan Cara Berikut

Aksi mogok menyusui bisa terjadi pada bayi baru lahir (newborn) maupun bayi yang usianya sudah lebih besar. Tentu kondisi ini bisa sangat membuat stres bagi sang ibu maupun bayi itu sendiri. Jika bayi tidak mau menyusu beberapa waktu, ini mungkin membuat bertanya-tanya, apa penyebabnya? Padahal aksi mogok menyusui atau breastfeed strike berisiko menyebabkan gangguan kesehatan dan tumbuh kembang si Kecil yang sangat membutuhkan asupan ASI.

Bunda tidak perlu panik, karena bayi tidak mau menyusu sebenarnya adalah hal yang umum terjadi dan bisa menjadi pertanda bahwa si Kecil ingin mengatakan ada hal yang mengganggu kenyamanannya saat menyusu. Yuk Bunda simak penjelasan penyebab bayi tidak mau menyusu serta tips untuk mengatasinya.

Apa Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu dari Ibu?

Penyebab si Kecil tidak mau bahkan menolak menyusu dari ibu cukup beragam, karena itu cara mengatasinya juga berbeda. Nah, Bunda perlu tahu dan cermat apa saja hal yang mungkin menyebabkan bayi enggan untuk menyusu.

1. Bayi Merasa Sakit atau Tidak Nyaman

Pertama, sakit atau tidak nyaman yang dirasakan si Kecil bisa menjadi penyebab mereka tidak mau menyusu dari ibu. Kondisi sakit atau rasa tidak nyaman ini bisa muncul dari gigi tumbuh, sariawan, hingga herpes simpleks yang membuat mulut bayi terasa sakit saat menyusu.

Selain itu, infeksi telinga juga bisa menyebabkan rasa sakit bagi bayi saat ia mengisap atau berbaring di satu sisi saat posisi menyusu. Kondisi sakit lain yang memungkinkan bayi mogok menyusu seperti sedang flu yang membuat hidungnya tersumbat dan sulit untuk bernapas saat menyusu. 

2. Posisi Perlekatan yang Kurang Baik

Yang dimaksud perlekatan atau latching adalah posisi mulut bayi yang menempel pada payudara ibu. Nah apabila posisi perlekatan bayi tidak tepat saat menyusui, maka daya hisapannya tidak efektif dan bayi kesulitan untuk mengisap ASI. Perlekatan yang kurang baik bisa terjadi saat si Kecil sedang lapar dan menyusu dengan tergesa-gesa.

3. Ibu Memiliki Puting Datar atau Terbalik

Umumnya bayi tetap bisa menyusu meskipun ibu memiliki bentuk puting datar atau bahkan terbalik. Namun, ada beberapa kasus bayi kesulitan menahan posisi puting di dalam mulutnya karena puting ibu yang datar atau terbalik. 

Nah jika penyebab sang buah hati enggan menyusu akibat masalah bentuk puting demikian, Bunda bisa melakukan beberapa cara untuk membuat puting keluar. Bunda bisa merangsang puting atau menggunakan pompa ASI sebelum menyusui langsung. Coba cara tersebut untuk membuat puting ibu lebih menonjol dan bayi lebih mudah menahan di dalam mulut. 

bayi tidak mau menyusu

4. Aliran ASI yang Mengalir Terlalu Cepat

Penyebab lain si Kecil tidak mau menyusu biasanya disebabkan oleh aliran ASI yang terlalu cepat dan kuat, sehingga ia sulit untuk menyusui dari ibu dengan nyaman. Solusinya, Bunda bisa memompa ASI sebelum bayi mulai menyusu untuk membantunya mengikuti aliran ASI.

5. Produksi ASI yang Mulai Berkurang

Si Kecil enggan untuk menyusu bisa disebabkan oleh berkurangnya produksi ASI. Bayi mungkin merasa kurang puas atau masih lapar dengan produksi ASI yang sudah tidak terlalu banyak. Nah, produksi ASI berkurang bisa disebabkan oleh si Kecil yang sudah mulai mengenal makanan padat. 

6. Rasa ASI yang Berubah

Alasan lain kenapa bayi enggan menyusu bisa jadi karena rasa ASI yang berubah. Perubahan rasa ASI ini bisa disebabkan oleh perubahan hormon saat ibu kembali menstruasi, konsumsi pil KB, ibu hamil saat menyusui, kebiasaan merokok, atau mengonsumsi makanan tertentu. 

7. Suasana Menyusu yang Kurang Nyaman

Bayi menolak untuk menyusu juga bisa disebabkan oleh suasana yang kurang nyaman saat menyusui. Agar si Kecil dapat menyusu dengan lancar, maka Bunda perlu menciptakan suasana yang nyaman dan tenang. Jangan biarkan terlalu banyak distraksi di sekitar si Kecil, seperti suara bising.

Selain situasi yang nyaman, pastikan saat akan menyusui, Bunda juga harus dalam keadaan fokus dan tenang. Hindari menyusui si Kecil saat suasana hati Bunda tidak nyaman, marah, atau frustasi. Hal ini karena si Kecil juga turut merasakan emosi Bunda, yang akhirnya bisa mengganggu proses menyusui. 

Lalu Bagaimana Cara Mengatasi Bayi Tidak Mau Menyusu?

bayi tidak mau menyusu

  1. Cobalah untuk mengidentifikasi apa yang terjadi pada bayi Bunda. Dengan mengetahui apa penyebab bayi tidak mau menyusu, Bunda bisa menerapkan cara terbaik untuk mengatasi mogok menyusui, sehingga nutrisi ASI tetap terpenuhi.
  2. Usahakan Bunda tetap tenang dan tidak memaksakan si Kecil untuk menyusu.
  3. Khusus untuk bayi newborn, banyak ibu yang merasa manfaat skin-to-skin contact dalam posisi santai bisa membantu menghilangkan tekanan si Kecil yang mogok menyusu. Hal ini memungkinkan bayi kembali muncul naluri alaminya untuk menyusu.
  4. Cobalah posisi menyusui yang berbeda untuk mengetahui apakah bayi merasa lebih nyaman. Ini juga membantu perlekatan mulut si Kecil yang lebih baik dengan puting ibu, sehingga ASI keluar lebih banyak.
  5. Waktu yang disarankan untuk menyusui bayi adalah saat ia mengantuk atau bahkan tertidur.
  6. Bunda dapat mencoba menyusui bayi sambil mengayun-ayunkan, berjalan-jalan, bernyanyi, atau bermain dengan bayi.
  7. Bunda bisa mencoba menyusui di ruangan yang tenang dan jauh dari gangguan.

Nah, demikian pembahasan lengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi kondisi bayi tidak mau menyusu. Jangan lupa untuk Bunda selalu memantau dan menikmati perjalanan tumbuh kembang si Kecil bersama Hegen Indonesia. Hegen menyediakan berbagai produk baby care mulai dari feeding bottle, breast milk storage, teat, pompa ASI elektrik, aksesoris botol minum bayi, dan lainnya dengan jaminan kualitas produk terbaik.

Yuk cek koleksi produk Hegen Indonesia dan belanja online dengan mudah hanya melalui situs resmi Hegen!


Referensi

  1. BabyCenter. Nursing Strike: Why your baby may refuse to nurse. https://www.babycenter.com/baby/breastfeeding/nursing-strike_8490
  2. Halodoc.com. Ibu, Kenali 4 Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu. https://www.halodoc.com/artikel/ibu-kenali-4-penyebab-bayi-tidak-mau-menyusu
  3. nct.org.uk. Why is my baby refusing the breast? 8 tips that help. https://www.nct.org.uk/baby-toddler/feeding/common-concerns/why-my-baby-refusing-breast-8-tips-help